Maula Farm menjual bibit ikan koi, mas koki dan komet unggul dan berkualitas untuk para petani budidaya ikan hias di seluruh nusantara.
Kami siap melayani pesanan lokal maupun dari secara nasional untuk Bibit Koi, Mas Koki dan Komet Unggul Berkualitas
Kami siap melayani pesanan lokal maupun dari secara nasional dengan mengedepankan prinsip jujur dalam hitungan, saling menguntungkan, dan terjamin keamanannya hingga tujuan dan dapat menjadi mitra sejati dalam tata niaga perikanan.
Untuk memberikan benih yang siap tebar serta kelayakan dan mutu bagus Maula Farm khusus menyediakan bibit ikan koi dari kolam permanen sehingga mudah beradaptasi dengan kondisi yang berbeda.
Kualitas induk, sumber daya manusia, peralatan dan sarana prasarana yang memadai merupakan modal yang kami miliki guna menghasilkan benih koi yang sehat, murah dan berkualitas.
Sehingga untuk anda para petani yang berada di luar pulau benih akan kami kirimkan melalui cargo pesawat udara dengan packing standar yang terjamin kualitasnya.
Dengan bibit yang berkualitas keberhasilan panen dengan hasil yang memuaskan akan tercapai. dan tentunya keuntungan secara finansial berlimpah.
Bibit yang kami jual kami jamin berkualitas karena kami tidak mau anda rugi, dan bibit kami diambil langsung dari kolam hitchery kami dan pembudidaya rekanan yang mengkhususkan lini usahanya pada pembibitan koi.
Cara Karantina Ikan yang Baru Datang :
Bagaimana cara karantina saat ikan koi sampai ke tempat anda, berikut ini langkah-langkah sangat penting yang sebaiknya anda perhatikan dan wajib anda dilakukan :
- Karantina sebaiknya dilakukan di bak dengan naungan atap atau terhindar dari hujan secara langsung, sebaiknya bak tetap terkena sinar matahari untuk menjaga air tidak terlalu dingin. Tempatkan bak karantina di lokasi yang jarang di lewati orang, karena ikan bisa kaget jika ada yang lewat dan kadang suka terbentur ke dinding bak.
- Siapkan air 1-2 hari sebelumnya didalam bak karantina tinggi air awal 25-30 cm, nyalakan sirkulasi air dan aerator. Masukkan garam kasar/garam ikan 1 ons/m2 dan tutup sebagian kolam agar koi tidak meloncat.
- Ikan yang baru datang masukkan sama plastiknya kedalam bak 30-40 menit untuk meyamakan suhu air didalam plastik packing dengan suhu air didalam bak, kemudian keluarkan ikan pelan2 dari plastik dan masukkan ke dalam bak, yang dimasukkan ikan saja, air di plastik jangan ikut dimasukkan. Ikan yang baru datang tidak boleh dicampur ikan lama yang sudah ada di kolam.
- Selama Karantina ikan sebaiknya tidak di berikan makanan untuk mencegah air menjadi kotor karena sisa pakan atau ikan boleh makan sedikit, asal kondisi air tetap terjaga
- Ganti air didalam bak setiap hari sebanyak 20% volume air tiap 2 hari sekali agar air baru menggantikan sebagian air lama agar kondisi air tetap terjaga.
- Lakukan pengamatan selama masa karantina, setelah 8-10 hari koi yang menunjukkan tanda-tanda sehat seperti berenang mengelilingi bak dan kadang naik ke permukaan seperti minta makan, maka ikan tersebut biasanya sudah sehat
Daftar Tabel Harga Benih Komet, Benih Koki dan Bibit Koi
Tabel Harga Bibit dan Benih Komet:
UKURAN | ISI / BOX | HARGA (Rp/Ekor) |
---|---|---|
Larva | 25.000 ekor | 20 |
1-2 cm | 15.000 ekor | 30 |
2-3 cm | 6.000 ekor | 50 |
3-5 cm | 5.000 ekor | 70 |
4-6 cm | 3.000 ekor | 100 |
5-7 cm | 125 ekor | 125 |
Tabel Harga Ikan Koki:
UKURAN | HARGA (Rp/Ekor) |
---|---|
Koki Ukuran Jempol | 700 |
Koki Ukuran Telur | 2.500 |
Tabel Harga Ikan Koi:
UKURAN | HARGA (Rp/Ekor) |
---|---|
Koi 10_12, isi 180-200ekor | @ 6.500 |
Koi 14-15, isi 120-150eko | @ 10.500 |
Koi 16-17, isi 100ekor | @14.500 |
Koi 18-20 isi 75ekor | @ 24.500 |
2 Cara Pengiriman Kami agar Bibit dan Benih Ikan Air Tawar kami bisa Terjaga Kesegarannya
1. Pengiriman melalui Bandara Ngurah rai Bali
Bandara Ngurah rai Bali untuk Indonesia bagian tengah dan timur meliputi Labuan Bajo, Tambolaka, Waingapu, Kupang, Ternate, Manokrawi, Jayapura, Ende dan Bima, Ambon, Maumere, Sorong, Palu, Kendari, Gorontalo, Manado.
2. Pengiriman Melalui Bandara Adisucipto Yogyakarta
Bandara Adisucipto Yogyakarta untuk wilayah bagian barat meliputi Medan, Pekanbaru, Jambi, Palembang, Padang, Bengkulu, Lampung, Batam, Tanjung pinang, Tanjung pandan, Pangkal pinang, Pangkalanbun, Sampit, Balikpapan, Banjarmasin, Palangkaraya, Tarakan, Berau, Pontianak, Luwuk, Makasar
Agus hendra
Klo yang lokasi d bali jual bibit ikan koi??
Kisaran harga??
MaulaFarm
kantor pemasaran kami di Bali, tapi untuk bibit langsung kami kirim dari Jawa Timur Pak Agus Hendra,
silahkan hubungi saya untuk info lebih detail 0812-3613-9507 (Sim) 0878-5522-7292 (XL)
salam,
Hendi
Sri Hardijanti
Apakah bisa kirim komet ke Kotamobagu?
MaulaFarm
Bisa Kak silahkan hubungi wa saya:
Contact Wa:
https://wa.me/6281236139507